Apa itu KABI?

Apa itu KABI?

Pernah meng-install atau membaca buku digital dari sebuah aplikasi?
Kenalan yuk, ada salah satu aplikasi nih untuk sumber membaca cerita dan edukasi anak terfavorit bernama KABI. KABI merupakan salah satu aplikasi yang bekerja sama dengan Insani Kids untuk menyajikan buku-buku digital anak yang bertema kisah nabi dan buku anak seri akhlak serta tema Islami lainnya. 

KABI sendiri adalah aplikasi interaktif yang menyajikan kisah-kisah 25 Nabi dalam Islam. Aplikasi ini dirangkum dari berbagai sumber terpercaya. Sangat cocok bagi para umat Muslim terutama anak-anak agar belajar mengenal nabi-nabi serta kisahnya dalam menyebarkan agama Allah. 

Dengan aplikasi ini, orang tua dapat menjadikan handphone atau tablet (smartphone) sebagai media belajar yang lebih interaktif, kreatif, dan praktis karena bisa membaca di manapun dan kapanpun tanpa perlu membawa bentuk fisik buku di dalam tas. Pastinya bakal berat banget dan repot kalau bawa tas berisi buku-buku saat jalan-jalan bersama si kecil bukan? 

Selain itu, KABI dapat mengalihkan fokus anak pada bacaan yang mendidik secara Islami bukan hanya sekadar permainan animasi saja. Bahkan di akhir setiap kisah selalu terdapat hikmah baik yang bisa diambil sebagai nilai moral disertai ayat-ayat Al-Qur’an yang merujuk dan menjelaskan mengenai kisah nabi tersebut.

Apa keunggulan KABI? 

  • Bisa download kisah cerita sesuai kebutuhan.
  • Manajemen kisah sehingga hemat memori.
  • Kualitas ilustrasi dan animasi terbaik dari produk Educa Studio.
  • Dirancang untuk anak-anak dan aman dari konten terlarang.
  • Dilengkapi dengan interaksi, narasi dan suara dari karakter cerita yang dikisahkan.

Menggabungkan konsep aplikasi, interaksi, animasi, suara dan smartphone maka hadirlah media pendidikan Islam untuk anak-anak yang menarik dan sesuai dengan zamannya. 

Tujuannya adalah agar penyampaian lebih mudah dan lebih menarik minat anak-anak dalam membaca. Namun, tetap dampingi anak ketika menggunakan aplikasi ini ya. Insya Allah ke depannya KABI pun akan mengembangkan teknologi animasi dan permainan-permainan edukatif dalam setiap buku digitalnya, loh! Wah, gak sabar ya. Kita doakan saja semoga segera dirilis. Aamiin.

Author

0 Shares:
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like